Hallo, Hai, Hello, Anyyeong, Koni'chiwa^^
Kali ini aku mau mereview
salah satu foundation drugstore yang sudah lama dan tentu saja banyak di kenal
oleh para Beauty Enthusiast.
NYX TOTAL
CONTROL FOUNDATION
Netto : 14ml
Idr : Rp.
275.000
Shade : True
Beige
Product's
Description
Dari coverage tipis hingga
full coverage, tingkat coverage dambaanmu dapat kamu dapatkan dengan liquid
foundation terbaru NYX Professional Makeup, Total Control Drop Foundation!
Foundation cair matte ini dilengkapi dengan pipet, jadi kamu dapat menyesuaikan
jumlah tetesan yang kamu gunakan untuk mendapatkan tampilan yang kamu inginkan.
Gunakan satu tetes untuk coverage tipis, dua hingga tiga
tetes untuk medium coverage. Ingin full coverage? Gunakan empat sampai lima
tetes. Dapatkan smooth finish yang kamu dambakan dengan Total Control Drop
Foundation!
Nyx Total Control Drop foundation sendiri
berbeda dengan produk-produk foundation Nyx yang lain, karena foundation ini
mempunyai 24 pilihan shades yang sangat lengkap dan bisa digunakan oleh
berbagai macam skintone. Dari pilihan skintone yang sangat gelap, yellow undertonene, pink undertone, dan untuk warna kulit yang
fair pun semua ada.
Dari 24 pilihan shade
foundation, punyaku adalah shade True Beige yang sangat cocok untuk kulitku yang memiliki yellow
undertone.
Beda dengan foundation
lainnya, yang biasanya dikemas dalam plastic tube, bottle dengan pump, atau
glass bottle tanpa pum. Foundation ini dikemas dengan glass bottle menggunakan
aplikator pipette agar memudahkan kita untuk mengambil produk di dalam bottle.
Menurutku ini merupakan pipette aplikator yang menarik layaknya kita sedang mau
minum obat :D Di dalam kemasan box terdapat pula intruksi yang jelas misalnya
seberapa drops yang direkomendasikan untuk mendapatkan hasil yang sesuai dengan
keinginan kita.
Untuk Texturenya sendiri, kalau kebanyakan teksture foundation
lain creamy, mousse, nah kalau Nyx Total Drop Control ini sendiri teksturnya
sangat cair, saking cairnya kaya air. Tentu saja ini berbeda dengan liquid
foundation ain yang teksturnya masih agak kental.
Tetapi aku sangat suka
sekali dengan hasilnya yang langsung matte dikulit wajahku, lalu memberikan
kesan halus dikulit wajah.
Dan shade True Beige
ini pas sekali di skintone aku. Sukak :D
Jadi Setiap drop
foundationnya memberikan hasil coverage yang berbeda-beda. Kalau kamu pakai 2 drops
hasil coveragenya light, 3 drops hasil coveragenya medium, dan kalau kamu pakai
4 drops atau lebih hasilnya di kulit wajah kamu coveragenya full. Foundation
ini sangat mudah dibuilt uop, jadi walaupun terus-terusan ditumpuk, hasil coveragenya
bahkan akan lebih bagus.
Overall,
aku suka sekali sama foundation ini, selain kita bisa memilih coverage yang
kita inginkan, baik itu untuk hasil yang natural ataupun full coverage kita
bisa bebas menyesuaikannya, dan foundation ini super ringan diwajah. Selain itu
aku untuk ketahanan foundationnya aku suka, waktu itu aku pakai dari jam 12
siang sampai dengan jam 6 masih stay in place.
Terimakasih sudah membaca dari awal sampai akhir, semoga review ini bisa membantu kalian yang masih galau akan foundation yang super cair tetapi bagus sekali menurut aku, Hihi
Wan't to know and shop about another NYX product?
Instagram : @nyxcosmetics_indonesia
Lazada : NYX Professional Makeup
"You can use my Coupon SBNLA7ZD to get Discount at SOCIOLLA.COM"